Lintas10.com. Kuansing – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Kuantan Singingi, Provinsi Riau, menggelar pelatihan dan pengelolaan website. Dengan menghadirkan dua orang narasumber yakni Drs. Endrizal dan Ikhsan Fitra, yang bertempat di Gedung Narosa Teluk Kuantan, Rabu (13/12/2022).
Pelatihan ini bertujuan untuk memantapkan pengelolaan website KONI, dan untuk menambah ilmu, serta meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM), dan kemampuan wartawan Kuansing, khususnya yang meliput kegiatan olahraga.
Menurut Ketua KONI Kuansing, Andi Cahyadi bahwa wartawan Kuansing memiliki peran yang sangat penting. Tanpa ada wartawan, seluruh kegiatan Porprov X Riau yang baru saja usai, tidak akan diketahui oleh masyarakat secara luas.
” Alhamdulillah, kita berhasil sukses dalam menggelar Porprov X Riau, dan juga sukses menjadi runner-up. Semua orang tahu, informasi ini diperoleh dari Media massa,” ujarnya.
Ok karena itu, KONI Kuansing mengucapkan terima kasih kepada seluruh wartawan Kuansing, sebagai mitra kerja yang memberikan dukungan dan semangat, untuk bersama-sama dalam mengangkat informasi daerah Kuansing, khususnya bidang olahraga.
“Semoga wartawan Kuansing selalu bersinergi, dalam mengembangkan pemberitaannya dalam mempublikasikan kegiatan olahraga di Kuansing. Sehingga hari ini berlatih dan berkarya dalam menulis berita olahraga,” jelasnya.
Dirinya juga berharap dengan diselenggarakannya pelatihan ini akan menciptakan wartawan yang handal dan memiliki kemampuan dalam menulis berita di bidang olahraga,” harapnya.
“Mudah-mudahan setelah pelatihan ini kawan-kawan sudah mulai bisa menulis berita olahraga, dan terima kasih kepada dua orang narasumber yang bersedia hadir membagi pengalamannya dalam liputan berita olahraga,” katanya.