” Tujuan korban datang ketempat anaknya yaitu untuk melihat cucunya, dan kejadian tersebut korban sedang mencuci sepeda motor didekat jembatan, dan kondisi jalan sedang banjir kemudian korban tidak mengetahui kondisi dan situasi jalan yang mana kiri dan kanan sungai,” ujarnya.
Kemudian personil Polsek Kuantan Mudik mendatangi tempat kejadian dan bersama sama masyarakat, melakukan pencarian korban dan menghubungi Dinas BPBD Kuansing,” katanya.
Dijelaskannya, seluruh unsur tim gabungan sudah melakukan pencarian sejak siang sampai malam. Namun hingga saat ini korban belum ditemukan, upaya pencarian terus dilakukan oleh personil Polsek Kuantan Mudik,” jelasnya.
Kapolsek menyampaikan harapannya besok, pada hari kedua pencarian cuaca mendukung. Sehingga operasi SAR dapat dilaksanakan dengan maksimal, lancar dan korban segera ditemukan.
” Pihak kepolisian juga menghimbau masyarakat, untuk melaporkan jika menemukan tanda-tanda korban, dan mengajak tetap berhati-hati di sekitar wilayah jembatan air doreh Desa Kampung Baru Ibul Kecamatan Pucuk Rantau,” tukasnya. (Rep/rls)***
Sumber : Humas Polres Kuansing…