Wah… Karyawan BOB Yang Dibekuk Satresnarkoba Kemarin Diduga Anak Petinggi BNK Siak

Hukrim361 kali dibaca

SIAK, lintas10.com- Dua orang karyawan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) BOB Kabupaten Siak diduga terlibat narkoba jenis sabu-sabu dan ditangkap Satres Narkoba POLRES Siak kemarin ternyata salah satunya merupakan putra dari ketua Harian Badan Narkotika Kabupaten Siak (BNK).

Informasi yang berhasil dirangkum bahwa tersangka Paola Rossi diduga putra ketua harian BNK Siak.

“Salah satu tersangka yang diduga terlibat narkoba dan dibekuk anggota Polres kemarin putra ketua BNK Kabupaten Siak,” ujar sumber kepada lintas10.com kamis (4/1/2018).

Sementara itu salah seorang warga Siak Boni (25) sangat menyayangkan semakin maraknya peredaran Narkoba di wilayah Kabupaten Siak yang cukup dikenal dengan sebutan kota istana.

“Ini sudah tahap mengkawatirkan apalagi yang terlibat merupakan putra ketua harian BNK Siak,” ungkap Boni kepada lintas10.com.

Menurutnya itu harus di evaluasi oleh pihak-pihak terkait apakah Kabupaten Siak jumlah masyarakat atau yang jadi korban penyalahgunaan narkoba semakin meningkat atau menurun.

“Pemerintah dan pihak terkait harus serius dalam hal ini, jangan sampai Narkoba semakin merajalela merusak generasi muda,” kata Boni.

Ditempat terpisah Andri Alfath yang baru saja terpilih menjadi ketua KNPI Kecamatan Mempura prihatin kondisi Kabupaten Siak terhadap penggunaan Narkoba.

“Kita belum lepas ingatan beberapa waktu lalu seorang Lurah di Kecamatan Mempura tertangkap diduga sedang menggunakan Narkoba jenis sabu di kandang ayam belakang rumahnya,” sebut Andri.

Dengan berbagai kejadian itu kata Andri semua pihak wajib ikut andil dalam memerangi Narkoba.

“Memerangi Narkoba merupakan tanggung jawab semua pihak termasuk Pemerintah Kabupaten Siak, mari jalankan peran yang serius memberantasnya,” tandas Andri. (Sht)

Baca Juga:  Pertanyakan Kelanjutan Kasus Dugaan TIPIKOR ADD, Tokoh Masyarakat dan Warga Kampung Buantan Lestari Datangi Kejari Siak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.