Versi Indikator, Perolehan Suara Pilkada Indramayu Diungguli Paslon Nina-Lucky

lintas Jawa Barat295 kali dibaca

Indramayu, lintas10.com – Pasangan nomer urut 4 Nina Agustina Dai Bachtiar-Lucky Hakim (Nina-Lucky) untuk sementara mengungguli perolehan suara dalam Pilkada di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, yang digelar Rabu (9/12) kemarin.

Keunggulan pasangan Nina-Lucky itu berdasarkan hasil hitung cepat (Quick Count) Indikator yang beredar di media sosial sejak malam hari seusai pencoblosan.

Dalam Pilkada Indramayu itu terdapat 4 paslon bupati dan wakil bupati. Keempat paslon itu masing-masing nomor urut 1, Muhammad Sholihin-Hj Ratnawati (Sholawat), diusung koalisi PKB, Demokrat dan PKS.

Paslon nomor urut 2, dari jalur perorangan atau independen, Toto Sucartono-Deis Andika (Toto-Deis). Pada urutan nomor 3, paslon H Daniel Mutaqien Syafiuddin-H Tauffik Hidayat yang diusung Partai Golkar.

Sedangkan Nina-Lucky sendiri
paslon nomer urut 4 diusung koalisi PDIP, Gerindra dan Nasdem.

Berdasarkan hitung cepat (Quick Count) versi lembaga survey Indikator, Nina -Lucky mendapatkan perolehan suara 37 persen.

Kemudian pasangan Daniel-Taufik 29,16 persen. Pasangan Muhammad Sholihin-Ratnawati 24,52 persen. Dan pasangan Toto-Deis. 8,87 persen suara.

Data Indikator tersebut berdasarkan Quick Count per pukul 15.15 WIB. Suara yang masuk pada jam tersebut sebanyak 87 persen dengan tingkat partisipasi 69,20 persen dan margin of error sekitar 2,34 persen.***

Baca Juga:  Kota dan Kabupaten Cirebon Akan Bikin Paket Wisata Bersama

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.