Usia Ke 6 Tahun media lintas10.com Raih Kepercayaan Diri

Top Ten723 kali dibaca

Dibulan Oktober 2021 merupakan hari yang sangat bersejarah bagi media ini, Tidak terasa sudah memasuki umur di 6 Tahun, tentunya perjalanan yang boleh dikatakan masih belia di kancah persaingan media siber atau online. Kehadiran lintas10.com di tengah ketatnya kompetisi dalam penyajian berita kepada khalayak ramai, Kami akui sebagai Penanggungjawab media terbitan Daerah ini penuh dengan kekurangan terutama Sumber Daya Manusianya. Meskipun demikian kerja keras dan terus belajar itu salah satu jaminan untuk meraih kepercayaan dari para pembaca. Suka duka perjalanan memimpin media ini sangat banyak bila diceritakan mungkin butuh waktu sekian hari dan sekian jam.

Sebelum itu akan kami kilas balik kenapa namamya lintas10.com kalimat itu selalu jadi bahan pertanyaan dari rekan maupun orang yang ku kenal. Perlu saya jelaskan perjalanan panjang menggeluti sebagai PERS tidak lah semudah yang dibayangkan bagaimana membangun kepercayaan diri menghadapi satu dinamika kehidupan.

Berawal dari wartawan disatu media dan pindah lagi kemedia lain, hal itu bukan berarti tidak konsisten dalam memperlihatkan kinerja loyalitas maupun royalitas akan tetapi terpacu ditingkat kenyamanan, rasa nyaman lah jadi salah satu pemicu berpindah-pindah media Hinga sampai berjumlah 10 media yang sudah saya lalui, Dan inilah cikal bakal media lintas10.com, setelah itu untuk pembuatan tag line saya bertemu dengan seorang rekan yang memang juga bergelut di media cuma ia tidak fokus di pemberitaan lantas saya ajak bergabung mendirikan media, dialah yang memberikan tag line “Mencerdaskan dan Berbudaya”. Ucapan terima kasih kepada seluruh pihak mulai dari Tim Redaksi juga para mitra serta pihak-pihak yang telah berjasa terbitnya media ini.

Baca Juga:  3 Perampok Bersenpi Berhasil Di Bekuk Satreskrim Polres Siak, Coba Melawan di Hadiahi Timah Panas... Masuk Penjara deh..

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.