TMMD ke 110 tahun 2021 Kodim 0213/Nias Buka Jalan Penghubung Desa

Top Ten365 kali dibaca

Gunungsitoli, lintas10.com – Kegiatan TMMD ke 110 tahun 2021 Kodim 0213/Nias yang membuka akses badan jalan baru di Desa Loloanaa Lolomoyo, Kecamatan Gunungsitoli Utara, Kota Gunungsitoli (Sumatera Utara), Kades Gawu-Gawu Bouso, Otoni Zega yang Desanya terhubung karena TMMD ini, Ia pun menyambut baik serta dukung kegiatan tersebut.

“Kegiatan ini kami sangat mengapresiasi atas nama masyarakat Desa Gawu-Gawu Bouso, Saya selaku Kades dan bersama aparat desa, sangat menyambut baik kegiatan TMMD ini, kami juga sangat berterimakasih kepada Dandim 0213/Nias, Walikota Gunungsitoli dan DPRD Kota Gunungsitoli yang sudah memberikan kontribusi penuh dari aspirasi masyarakat melalui kegiatan TMMD ini. Ini sangat berdampak kepada masyarakat dalam percepatan peningkatan ekonomi dan pendidikan,” Ucap Kades Gawu-Gawu Bouso Minggu (21/3/21).

Kades juga menambahkan, kegiatan pembukaan badan jalan melalui TMMD sangat perlu ada peningkatan jalan kedepan sehingga lebih bermanfaat kepada masyarakat yang melintas.

“Kami harapkan sangat perlu ada peningkatan jalan ini kedepan sehingga, lebih bermanfaat oleh warga pelintas antar tiga desa (Desa Gawu-Gawu Bouso, Desa Nikootano Dao dan Desa Loloanaa Lolomoyo) dan masyarakat lainnya”, Tambah Kades.

Sementara itu Dandim 0213/Nias, Letkol Inf TP. Loluan Simbolon selaku Dansatgas menjelaskan kegiatan TMMD ke 110 tahun 2021 meliputi sasaran fisik maupun sasaran non fisik kegiatan yang dilaksanakan di Desa Loloana’a Lolomoyo Kecamatan Gunungsitoli Utara Kota Gunungsitoli.

“Kegiatan sasaran fisik dan non fisik program TMMD ke 110/2021 meliputi, pembukaan badan jalan dari Desa Loloana’a Lolomoyo menuju Dusun III Desa Gawu-Gawu Bouso dan dari Desa Loloana’a Lolomoyo menuju Dusun I Desa Niko’o Tano Dao Kecamatan Gunungsitoli Alo’oa,” terang Dandim.

Baca Juga:  STM Pemda Kabupaten Asahan Gelar Reoni Sederhana di Kediaman Kardianto

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.