Tim Futsal Wartawan Harus Akui Ketangguhan Tim Futsal Polres Siak

Top Ten368 kali dibaca

Lintas10.com, SIAK- Tim futsal wartawan Siak harus mengakui ketangguhan tim futsal Polres Siak, tim dibawah pimpinan Wakapolres Siak itu mampu mencukur dengan skor 11:2 kamis (1/12/2016) di halaman futsal Mapolres Siak.

Sejak pluit di bunyikan pertanda pertandingan dimulai Tim Polres terus melakukan gempuran serta berselang baru beberapa menit kemudian gol pun terjadi, penjaga gawang Abdus Salam tidak mampu menahan laju bola yang di lepaskan Iptu Dafris yang dipercaya sebagai striker pada pertandingan itu.

Tim Futsal Wartawan mencoba mengimbangi permainan namun karena kondisi lapangan yang becek sehingga diantara pemain kerab terjatuh.

Hingga turun minum babak pertama 30 menit skor sudah 4:0 untuk Tim Futsal Polres Siak.

Dalam babak kedua pertandingan semakin lebih menarik ditambah lagi turun hujan tidak menyurutkan semangat para pemain.

Dalam kondisi itu gawang yang dijaga oleh Abdus Salam berulang kali harus mengutip bola dari dalam gawangnya.

Hingga turun minum babak kedua skor menjadi 11:2 adapun gol penghibur untuk tim wartawan Siak hasil tendangan Irvan yang bekerjasama dengan komar.

Sementara itu top skor pada pertandingan itu Iptu Dafris dengan 7 gol dan Waka polres 2 gol serta kasatlantas 2 gol, Irvan 1 gol dan Komar 1 gol.

Dalam kesempatan itu juga M.Soleman Sihotang wakil ketua PWI Siak memberikan apresiasi dengan dilakukannya pertandingan persahabatan itu oleh Polres Siak selain menjalin silaturahmi juga untuk berolahraga agar badan tetap sehat.

“Kita sangat menyambut baik terjalinya komunikasi silaturahmi antara rekan-rekan wartawan Siak dengan Polres Siak, tentunya ini harus tetap dipertahankan, bukan dilihat kalah menangnya tapi keakrabannya,” ujar Soleman.

Dengan kekalahan yang dialami kata Soleman hal itu biasa apalagi wartawan Siak selalu disibukan dengan aktivitas mencari berita pada media masing-masing dan sangat jarang ada waktu untuk latihan.

Baca Juga:  Ini Tanggapan Humas PT.Indah Kiat Pulp And Paper Terhadap Aksi Demo Laskar Melayu Rembuk

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.