Tiga Srikandi Atlet Indobatt Harumkan Indonesia di Kancah Internasional

Lintas Jabodetabek275 kali dibaca

LEBANON, lintas10.com – Tiga srikandi atlet tenis lapangan Satgas Indobatt Konga XXIII-L/Unifil (United Nations Interim Forces In Lebanon), terdiri dari Serka (K) Meylani. R., Serda (K) Neneng Meytriana dan Sertu (K) Indarti B. Lestari mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional, pada kejuaraan “Unifil Open Tenis Competition 2018” di Lebanon Selatan.

Kejuaraan yang diselenggarakan rutin setiap tahun ini diikuti oleh beberapa negara yang tergabung dalam Satgas Unifil seperti Indonesia, Korea, Malaysia, Nepal, India, Italia, Srilanka, dan Serbia.

Tiga Srikandi atlet Indobatt tersebut berhasil menjuarai beberapa nomor dalam kejuaraan kompetisi tenis Unifil yang digelar selama lima hari (22 – 26 Mei 2018) di lapangan tenis Republic of South Korea Battalion-Abbasiyeh Lebanon. Pada kejuaraan ini, para atlet tenis lapangan Indobatt bertanding dengan membawa nama Kontingen Garuda Unifil 2018.

Bertanding dibawah teriknya matahari, para atlet Kontingen Garuda berhasil mendominasi beberapa nomor. Di Tunggal Putri, Serka (K) Meylani keluar sebagai juara pertama setelah dipartai final mengalahkan kompatriotnya Serda (K) Neneng Meytriana. Sementara itu, Sertu (K) Indarti B. Lestari meraih tempat ke tiga setelah mengalahkan petenis tuan rumah (Korea).

Di nomor Ganda Putri, Serka (K) Meylani yang berpasangan dengan Serda (K) Neneng Meytriana mempersembahkan emas untuk Kontingen Garuda setelah mengandaskan perlawanan atlet tuan rumah. Sedangkan, Sertu (K) Indarti Lestari yang berpasangan dengan Sertu (K) Rina Ariani meraih tempat ke tiga setelah mengalahkan atlet tuan rumah (Korea).

Untuk Ganda Campuran Atlet Indonesia, Mayor Arh Ragil Setyo Yulianto yang berpasangan dengan Serka (K) Meylani keluar sebagai juara pertama setelah menuntaskan perlawanan atlet tuan rumah (Korea).

Baca Juga:  Pelatih yang Hebat akan Menghasilkan Prajurit Hebat

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses