KOTOGASIB, SIAK- Kecamatan Kotogasib telah mengeluarkan jadwal Safari Ramadhan kesetiap Kampung yang ada di negeri putri Kaca Mayang itu.
Camat Kotogasib Dicky Sopian melalui Sekretaris Camat Tengku Mukhtasar kepada lintas10.com senin (29/5/2017) mengatakan bahwa jadwal untuk acara safari Ramadhan di wilayah Kotogasib sudah di susun.
“Kita telah tentukan jadwalnya, dan akan dimulai safari Ramadhan senin malam dimasjid At- Taqwa Kampung Keranji Guguh,” ujar Tengku.
Lanjut Sekretaris Camat yang akrab dengan wartawan ini tujuan safari Ramadhan ini selain silaturrahmi dengan masyarakat, juga memberi informasi tentang program pemerintah kabupaten siak.
“Agar masyarakat mendapat gambaran dan mengetahui tentang program yang dijalankan khususnya di kecamatan koto gasib,” kata Sekcam.(sh)