Syukuran Hari Bhayangkara, Kapolres Kotawaringin Barat ; Terima Kasih Atas Kerjasama Tiga Pilar

Kotawaringin Barat, lintas10.com-Dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke- 74, Polres Kotawaringin Barat (Kobar) menggelar syukuran di aula Patriatama 95, Rabu (1/7/2020) pukul 09.30 WIB.

Kegiatan syukuran ini dihadiri oleh Bupati Kobar, Dandim 1014 Pbun, Danlanud, forkopimda Kobar serta pejabat utama Polres Kobar.

Dalam sambutannya, Kapolres Kobar AKBP Dharma Ginting mengatakan, peringatan hari bhayangkara pada tahun ini sangat berbeda dari tahun – tahun sebelumnya. Dimana protokol kesehatan tetap harus diterapkan mengingat saat ini kita tengah berjuang melawan pandemi Covid 19.

“Dalam menghadapi masa pandemi ini, kita dituntut untuk selalu menjaga sinergitas dengan seluruh stakeholder terkait guna memberikan edukasi terhadap masyarakat,” ujar Kapolres.

Selain itu, Kapolres menyampaikan terimakasih kepada tiga pilar yang ada di Kobar atas dukungan dan kerjasama dalam berbagai kegiatan.

“Terima kasih kepada Bupati Kobar, TNI dan seluruh stakeholder atas dukungan serta kerjasama dalam kegiatan lomba edukasi masyarakat beberapa waktu lalu sehingga bisa meraih juara terbaik di tingkat Polda Kalteng,” tambahnya.(AT-humas polres KB).

Baca Juga:  Edukasi Dan Sosialisasi Masif, Hot Spot dan Karhutla Turun Signifikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses