Serda Soleh Nuryadi, Lingkungan Sekolah Harus Tertib Dan Aman Bagi Siswa

Lintas Jabodetabek370 kali dibaca

Madiun, Lintas, 10.com – Babinsa Desa Kedung Jati, Serda Soleh Nuryadi anggota Koramil 0803/03 Balerejo menyambangi MTsN Desa Kedung Jati, Kecamatan Balerejo, Kabupaten Madiun, Kamis (30/8/2018) untuk mendengar masukan dari Kepala Sekolah, para guru dan juga penjaga sekolah tentang keamanan dan ketertiban anak-anak disekolah.

Serda Soleh Nuryadi mendengarkan penjelasan dari Kepala Sekolah dan dari para guru mengenai kondisi lingkungan sekolah serta sistem pembelajaran di sekolah MTsN Desa Kedung Jati.

Kepala Sekolah juga menyampaikan bahwa selama ini dalam melaksanakan pengajaran di sekolah sudah berjalan dengan baik dan lancar setiap harinya, Sehingga banyak murid-murid yang disiplin dan berprestasi.

Kepala sekolah meminta kesediaan Babinsa Koramil 0803/03 Balerejo untuk ikut membantu membina keamanan dan ketertiban di MTsN Desa Kedungjati ini,” katanya.

Sejauh ini mereka juga sudah mendengar kinerja para Babinsa yang juga turut andil turun tangan mengunjungi sekolah sekolah yang ada diwilayah Kecamatan Balerejo.

“Harapan Kepala sekolah agar Babinsa juga membantu pihak sekolah dalam mendidik generasi muda, sehingga mampu meningkatkan potensi sumber daya manusia agar tidak kalah bersaing dengan sekolah-sekolah lainnya dalam mengisi pembangunan Bangsa Indonesia,” ungkap Serda Soleh Nuryadi

“Kami siap membantu,membina serta menyampaikan waspada tentang keamanan di dalam sekolah dan pengamanan anak anak dalam kegiatan belajar mengajar,” imbuhnya.

Editor: Benz

Baca Juga:  Tabrakan Maut Sergai, Vario vs Astre Satu Orang Tewas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses