Seorang Pria di Medan Ditemukan Meninggal Dunia di Pinggir Jalan Mataram, Bagi yang Kenal Hubungi Pihak Polsek Medan Baru

Uncategorized562 kali dibaca

Lintas10.com, MEDAN – Seorang pria ditemukan meninggal dunia di pinggir Jalan Mataram simpang Jalan Perpustakaan Medan, Sabtu (19/10/2022) sekira pukul 14.00 WIB.

Korban diketahui bernama Naibaho (55) yang berprofesi sebagai tukang becak.

Kapolsek Medan Baru Kompol Ginanjar Fitriadi SH SIK melalui Kanit Reskrim AKP Martua Manik SH MH mengatakan, personel Polsek Medan Baru yang mendapat laporan turun ke TKP.

“Kemudian dilakukan pengecekan ke TKP dan benar ditemukan seorang laki-laki tergeletak di lantai di samping becak,” kata AKP Martua Manik, dalam siaran persnya, Jumat (25/11/2022).

Dari keterangan saksi dilokasi, Guntur dan Surya Darma, Kanit Reskrim mengatakan mereka mengetahui korban meninggal dunia saat hendak beristirahat di bangku dekat korban tergeletak.

“Dari keterangan saksi, korban diketahui menderita sakit hernia dan pernah dibawa berobat oleh Kepling,” ujarnya.

Tim Inafis kemudian tiba di lokasi melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP). Dari keterangan Inafis disebutkan bahwa penyebab korban meninggal dunia karena sakit dan tidak ada ditemukan penyebab lainnya.

“Sekitar pukul 14.50 WIB jenazah dievakuasi ke Rumah Sakit Bhayangkara,” katanya.

Adapun Ciri ciri korban, Kanit Reskrim menyebutkan, korban menggunakan celana pendek warna biru, baju kaos warna biru, jaket switer hitam, ada memiliki becak dayung, sedang mengalami sakit hernia/besar telur kemaluan.

“Apabila ada yang mengenali agar menghubungi Polsek Medan Baru di nomor 082211117599,” pungkasnya. (*).

Baca Juga:  Puluhan Massa yang Tergabung Dalam RAKSAHUM "Geruduk" Polrestabes Medan Tuntut Evaluasi Kinerja Satreskrim

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.