Polman, LINTAS10.COM – Gubernur Provinsi Sulawesi Barat, Andi Alibaal Masdar, M.Si., bersama Danrem 142/Tatag, Kolonel Czi Firman Dahlan, S.I.P menyalurkan tali asih sembako kemanusiaan untuk warga Polewali Mandar (Polman) yang terdampak Covid-19.
Hal tersebut disampaikan Kepala Penerangan Korem (Kapenrem) 142/Tatag, Mayor Inf Ahmad T, S.Sos., M.Si,. dalam rilis tertulisnya di Kabupaten Polman, Sulbar, Selasa (19/5/2020).
Diungkapkan Kapenrem, paket sembako kemanusiaan dari Pemprov Sulawesi Barat tersebut dibagikan pada Senin (18/5/2020) di Kantor Bupati Polewali Mandar.
“Pendistribusian paket sembako ini turut dihadiri Forkopimda Pemprov Sulbar, DPRD Sulbar, Pimpinan OPD Pemkab Polman, BIN, Kejaksaan Negeri, TNI-Polri unit kerja gugus tugas Covid-19,” ujarnya.
Lebih lanjut Ahmad mengatakan, sebanyak 4.850 paket sembako terdistribusi menggunakan mobil truk tiba di Polewali Mandar.
“Terdapat 14 Kelurahan sasaran bantuan sembako kemanusiaan ini yaitu, Kelurahan Polewali, Wattang, Takatidung, Lantora, Pekkabata, Madatte, Manding, Darma, Smassangan, Anreapi Matakali, Sidodadi, Pelitakan, Mapilli, dan Bulo,” jelasnya.
“Untuk Kecamatan Anreapi, disaksikan Dandim 1402/Polmas, Letkol Arh Hari Purnomo, sebanyak 300 paket sembako kemanusiaan diserahkan di Kelurahan Anreapi,” sambung Ahmad.
Ahmad juga mengatakan, di sela-sela pembagian sembako ini, Gubernur Sulbar menjelaskan bahwa bantuan sembako kemanusiaan akan didistribusikan ke sasaran Kabupaten Polewali Mandar.
“Selanjutnya, pendistribusian dilakukan oleh unsur Forkopimda gugus tugas penanganan Covid-19 dan aparat TNI-Polri,” terangnya.
“Paket sembako ini diperuntukkan bagi masyarakat yang kurang mampu,” urainya.
Penyaluran ke tingkat Kelurahan secara simbolis dilakukan oleh unsur Organisasi Perangkat Desa (OPD) terkait didampingi tim gugus tugas Covid-19 Kecamatan.