Kebanyakan wisatawan yang datang di Air Terjun Aek Martua cukup takjub dengan keindahan air terjun dan juga panorama alamnya. Air Terjun Aek Martua memiliki 3 air terjun, mulai dari yang rendah hingga air terjun dengan ketinggian hampir 35 meter. Yang sangat menarik adalah di air terjun yang kedua, karena dengan kolamnya yang cukup luas membuat wisatawan suka bermain air dan menikmati inbdahnya panorama di Air Terjun Aek Martua. Tempat wisata di Riau ini memang salah satu andalan wisata Kabupaten Rohul, yang lokasinya berada di Kecamatan Bangun Purba.
Air Terjun Cipogas
Letak Air Terjun Cipogas jauh lebih dekat jika dibandingkan dengan lokasi Air Terjun Rura Pantasan. Udaranya cukup sejuk di areal air terjun dengan dikelilingi pepohonan yang rindang semakin membuat Air Terjun Cipogas begitu sedap dipandang. Adanya kolam di bawah air terjun semakin membuat wisatawan yang datang ingin merasakan segharnya air sungai. Lokasi tempat wisata di Riau ini tepatnya berada di Kecamatan Rambah, Desa Sialang Jaya yang hanya berjarak 8 km saja dari pusat Kota Pasir Pengaraian.
Air Terjun Rura Pantasan
Lokasinya yang berada di pedalaman membuat tempat wisata di Riau ini menjadi lebih terlihat alami. Tepatnya berada di Dusun Sungai Bungo, Desa Sialang Jaya Kecamatan Rambah. Meski di pedalaman suguhan panorama alamnya benar-benar memukau. Mulai dari perbukitan, hijaunya pepohonan hutan dan sungai yang mengalirkan air jernih. Air terjun Rura Pantasan ini memiliki beberapa tingkatan di dalam satu lokasi. Dan kesemuanya memiliki kolam yang cukup lebar untuk memanjakan wisatawan dengan berendam atau hanya sekedar bermain di bawah air terjun.
Bendungan Kaiti
Tepat berada di obyek wisata Danau Cipogas letak Bendungan Kaiti, dan bendungan ini begitu ramai digunakan wisatawan sebagai pemandian. Dan tak jarang wisatawan memiliki untuk menyususri sungai dari aliran Danau Cipogas. Cukup menyenangkan dengan menyusuri sungai kamu bisa menikmati panorama asri pepohonan dan juga perbukitan di sisi sungai.
Benteng Tujuh Lapis