Sambut ulang tahun ke 54 Yonif 123/RW gelar berbagai kegiatan

Lintas Jabodetabek400 kali dibaca

Tapsel, Lintas10.com – Hari Ulang Tahun ke-54 Batalyon Infanteri 123/RW tahun 2018 dimeriahkan dengan beberapa kegiatan pertandingan antara lain olahraga umum (Oraum) dan pertandingan olahraga militer (Oramil) antar Kompi jajaran Yonif 123/RW.

Kegiatan ini ditandai dengan upacara pembukaan yang berlangsung di lapangan Mako Yonif 123/RW, Padang Sidempuan, Tapanuli Selatan (Tapsel), Senin (19/11/2018) yang dibuka secara langsung oleh Danyonif 123/RW Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing, S.I.P.

Cabang olahraga kategori Oraum dan Oramil yang akan di lombakan dan dipertandingkan adalah
1.Lomba Oramil antar kompi (19 – 23 Nopember 2018)
a. Renmil (19 Nopember 2018)
b. Limed ( 21 Nopember 2018)
c. Bakjatri ( 22 Nopember 2018)
d. Lari 3200 m ( 23 Nopember 2018).

2. Lomba Oraum Antar Kompi (24 – 26 Nopember 2018)
a. Sepak Takraw (24 – 26 Nopember 2018)
b. Bola Voli (24 – 26 Nopember 2018)

3. Lomba Persit Antar Ranting (24 Nopember 2018)
a. Bola Voli (24 Nopember 2018)
b. Lomba MC (24 Nopember 2018)

4. Fun Bike Bersama Masyarakat Kota Padangsidempuan (25 Nopember 2018)

5. Syukuran Hut Yonif (27 Nopember 2018)

Danyonif 123/RW Letkol Inf Rooy Chandra Sihombing, S.I.P. mengatakan, tujuan perlombaan adalah untuk menjalin dan meningkatkan kerja sama tim yang solid serta kedisiplinan yang akan bermanfaat dalam mendukung dan menunjang keberhasilan tugas kedepan yang semakin kompleks.

Pertandingan Renang Militer merupakan pertandingan pertama yang dilangsungkan pada rangkaian pertandingan dan perlombaan Pekan Olahraga Yonif 123/RW.

Editor : Benz

Baca Juga:  BABINSA UJUNG TOMBAK TERITORIAL. TNI AD LULUSKAN 2.968 BABINSA

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses