Kotogasib, lintas10.com- Gebyar Sholawat dan ngaji bareng digelar di Mushala Al Ikhlas RK 01 Dusun Pandan Mukti Kampung Empang Pandan Kecamatan Kotogasib. Sabtu (15/2/2025).
Acara itu menghadirkan penceramah KH. Karmani S. Pdi, MH dari Kabupaten Pelalawan, juga dihadiri Penghulu Kampung Empang Pandan Agus Mulyono SE, Ketua MWC NU Kecamatan Kotogasib beserta Pengurus, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, Masayarakat dari dua dusun.
Dalam kegiatan tersebut dilaksanakan pemberian bantuan kepada anak yatim piatu yang ada di Empang Pandan.
Ketua Panitia Amin Nasution dalam sambutannya mengatakan bahwa jumlah bantuan dari warga serta perwiridan sebesar Rp 43 juta.
“Alhamdulilah meningkat dari tahun kemarin,” ujar Amin.
Lanjutnya ucapan Terima kasih kepada semua pihak yang ikut memberikan sumbangsihnya sehingga dapat terselenggara.
“Ucapan Terima kasih pada seluruh warga dan donatur yang telah berpartisipasi, termasuk kepada Bapak Penghulu memberikan bantuan 1 ekor kambing,” sebut Amin.
Agus Mulyono SE dalam sambutannya memberikan apresiasi terhadap panitia dan lingkungan RK 01.
“Ini acara dari lingkungan RK 01, apalagi nanti acara kampung, ini saja sudah ramai dihadiri para jemaah,” kata Penghulu.
Lanjutnya sebagai pemerintahan kampung sangat mendukung kegiatan yang digelar.
“Kami mendukung setiap kegiatan yang positif termasuk malam ini,” pungkasnya.
Tampak Banser ikut hadir dalam kegiatan itu memberikan pengamanan. (Sht)