Sambut HUT RI Ke-75, Polsek Tanah Siang Berbagi Sembako Kepada Warga Kurang Mampu

Kalimantan Tengah, lintas10.com– Menyambut HUT RI ke-75, Polsek Tanah Siang jajaran Polres Murung Raya (Mura) Polda Kalteng membagikan sembako berupa beras kepada warga yang kurang mampu yang berada di Kel. Saripoi, Kec. Tanah Siang, Kab. Murung Raya, Jum’at (14/08/2020) siang.

Kapolsek Kapolsek Tanah Siang Ipda Sutrisno mengatakan, bantuan sembako yang dibagikan sebanyak 30 karung beras.

“Menyambut hari kemerdekaan, Polri memberikan bantuan kepada warga Kel. Saripoi yang kurang mampu,” tuturnya.

Lanjutnya, dimasa Pandemi Covid-19 saat ini, Polri ingin berbagi kepada masyarakat.

“Mengingat kita masih dalam situasi pandemi Covid-19, untuk mengisi dan memeriahkan menyambut dirgahayu HUT RI ke-75, kita bisa sedikit meringankan beban masyarakat yang membutuhkan,” imbuhnya.

Ia juga menambahkan, dengan bantuan yang diberikan tersebut semoga dapat sedikit membantu dalam menyambut hari kemerdekaan ini.

“Semoga bermanfaat bagi mereka dan senang menyambut HUT RI ke 75 ini,” tutupnya. (AT-humas polda kalteng)23

Baca Juga:  Kota Kuala Pembuang Dilanda Pemadaman Listrik Lagi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.