Rapat Pemilihan Pengurus PP Desa Bangun Jaya Sukses

Rohul442 kali dibaca

Rokan Hulu, lintas10.com- Rapat Pemilihan Pengurus (RPP), Pimpinan Ranting Pemuda Pancasila (PP), Desa Bangun Jaya, Kecamatan Tambusai Utara Kabupaten Rokan Hulu (Rohul) Masa Bhakti 2021-2023 dilaksanakan secara Demokrasi, di Ruangan Warkop 153 Bangun Jaya Minggu (17/1/2021) Sore.

Hadir dalam kesempatan itu, Korcab PP Rohul Resmon Sagala, Ketua PAC PP Tambusai Utara Jenny Kalter Ritonga, Sekretaris PAC Hendri, sesepuh PP Rokan Hulu yang juga Ketua PAC PP Tambusai Syamsir Alam, Ketua BP3 Rohul Riyan Purba, serta Kader PP Ranting Bangun Jaya dan Pengurus Ranting se-Kecamatan Tambusai Utara.

Dalam sambutanya, Ketua PAC PP Tambusai Utara Jenny Kalter Ritonga menyampaikan bahwa pembekuan SK Ranting PP se-Kecamatan Tambusai Utara berdasarkan Surat Keputusan PAC PP Tambusai Utara, Nomor : 013/PP. PAC TU/kpts/I/2021 tertanggal 08.01.2021 dan Pembekuan dilakukan terhadap SK Ranting dengan Masa Bakti 3 (tiga) tahun.

“Setelah dibekukan kita akan melakukan RPP dan pengurus yang baru akan di SK kan dengan Periode Jabatan selama 2 tahun dan dilantik secara bersama-sama,” Jelas Jenny.

Ia berharap kepada Ketua Pimpinan Ranting Pemuda Pancasila, Desa Bangun Jaya yang terpilih untuk Masa Bakti 2021-2023, kiranya dapat mengembangkan Organisasi dan mampu bekerja sama dengan pihak pemerintahan desa dan juga kepada masyarakat dalam hal pembangunan.

“Semoga ketua terpilih nantinya bisa menciptakan rasa aman dan nyaman Khusus nya didesa Bangun Jaya,” katanya.

Dalam kesempatan yang sama Korcab PP, Rohul, Resmon Sagala dengan panjang lebar menjelaskan, bahwa Pemuda Pancasila bukan untuk kepentingan Golongan, Suku dan Ras, tetapi PP adalah Nasionalis. Ia juga mengingatkan kepada seluruh kader ada 3 (tiga) hal yang tidak bisa di Tolerir Pemuda Pancasila. Yakni Tindak Pidana Narkoba, Asusila dan Sara.

Baca Juga:  SK Kepengurusan Caretaker Pemuda Pancasila PAC Tambusai Utara diserahkan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.