LABUSEL,LINTAS10.COM-jalinsum Kotapinang Gunung Tua Desa Sosopan tepatnya depan perkantoran Bupati Labuhanbatu Selatan macet total, puluhan kuli tinta bersama masyarakat demo datangi kantor Kepala Pemerintahan Rabu (04/03/2020).
Adapun kedatangan mereka yang kedua kalinya untuk meminta penjelasan dana publikasi dan insentif yang tak kunjung kelihatan titik terangnya, walaupun sudah dilakukan aksi pertama serta sudah dilakukan Rapat Dengar Pendapat (RDP) di ruangan sidang DPRD Labusel.
Dua jam berorasi Sekretaris Daerah Zulkiflih belum juga mau menemui pedemo
lantas kordinator bersama rekan-rekan memblokkade Jalinsum Kotapinang Gunung Tua Efek dari pemblokkadean tersebut berakibat fatal bagi pengendara sekaligus pengguna jalan dengan kemacetan kiloan meter.
Kordinator aksi Anas, meminta maaf pada pemakai jalan kalau memang Sekda tidak hadir menjelaskan permasalahan itu blokade akan terus dilanjutkan.
Berselang beberapa jam setelah massa aksi bersama-sama menyanyikan lagu Iwan Fals berjudul Bento, Sekdapun nongol menggunakan mobil Innova didampingi aparat kepolisian.
Namun Sekda Zulkifli berbicara dan dengan suara tidak jelas mengakibatkan massa aksi meminta Sekda agar keluar pagar untuk menjelaskan biar masyarakat dapat mencerna.
Permintaan diabaikan Sekda terus berbicara menggunakan mikforon, memang saat itu ada tanya jawab antara Sekda dengan massa aksi.
Dengan ketidak puasan penjelasan Sekda Anas selaku kordinator aksi bersama-sama massa aksi berlanjut menghantarkan berkas ke Kejaksaan Negri Kotapinang.
“Saya selaku kordinator aksi merasa tidak puas denga penjelasan Sekda Zulkifli,” ujar Anas.
“Okeylah untuk saat ini Sekda boleh berkilah namun saya dan kawan-kawan akan datang lagi dengan membawa massa yang lebih besar lagi,” katanya dalam orasi.