Polres Gumas Terus Lakukan Penyemprotan Disinfektan di Tempat Fasilitas Publik

Kalimantan Tengah, lintas10.com- Jajaran Polda Kalteng, Polres Gunung Mas (Gumas) terus melakukan penyemprotan disinfektan ke tempat fasilitas pelayanan publik, yang ada di Ibukota Kabupaten Gumas. Hal itu, guna sterilisasi dari penyebaran pandemi virus corona/covid-19 diwilayah setempat.

“Kegiatan penyemprotan disinfektan yang kami lakukan ini, semata-mata untuk memberikan pelayan kepada masyarakat, dan sekaligus untuk memutuskan mata rantai virus corona ini yang masih ada, apalagi menghadapi adaftasi kebiasaan baru,” ucap Kapolres Gumas AKBP Rudi Asriman S.I.K., yang diwakili Kasat Intel AKP Tri Prasetyo dikomfirmasi, Sabtu (29/8/2020).

Selain itu kata dia, sebagai sasaran kegiatan penyemprotan tersebut di lingkungan perkantoran. Yang mana, ditempat pelayanan publik dan gedung.

“Yang menjadi sasaran kita kali ini di kantor-kantor pemerintahan, yang notabane tempat layanan seperti di kantor Dulcapil, Dispenda, GPU Damang Batu dan kantor lainnya lagi yang kami lakukan,” tandas AKP Tri.

Pada kesempatan itu juga ia mengingatkan masyarakat supaya selalu mentaati dan mematuhi protokol kesehatan (Prokes) yang diajurkan pemerintah. Hal itu, demi menjaga kesehatan masyarakat.

“Kami tak hentinya mengingatkan masyarakat untuk selalu mengunakan masker kalau keluar rumah, jaga jarak, rajin cuci tangan, serta hindari kerumunan orang banyak,” imbaunya. (AT-humas polda kalteng)61

Baca Juga:  Wabup KOBAR: Prioritaskan Kawasan Perdesaan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.