Kalimantan Tengah, lintas10.com- Upaya penekanan penyebaran covid-19 gencar dilakukan salah satunya dengan maskerisasi dan pendisiplinan protokol kesehatan masyarakat kota Muara Teweh, Kabupaten Barito Utara , Kalteng, kamis (3/9/2020) pagi.
Pemkab Barito Utara , Polres Barito Utara , Kodim 1013/Mtw , Satpol PP , Tim Satgas Covid-19 , SubDenpom , serta beberapa ormas yang ada di Barito Utara ikut serta dalam maskerisasi dan pendisiplinan protokol kesehatan masyarakat Kota Muara Teweh.
Kapolres Barito Utara AKBP Dodo Hendro Kusuma, S.I.K. melaui Kabagops Polres Barito Utara AKP Erwin Togar Haasian, S.H., S.I.K., M.H. mengungkapkan ” dari hasil giat hari ini dengan beberapa instansi dan organisasi masyarakat di sejumlah titik di Kota Muara Teweh yang diantaranya sejumlah pasar dan pertokoan serta persimpangan jalan yang ada di kota muara teweh didapati sebanyak 25 orang pembeli dan penjual serta 45 orang pengguna jalan kami dapati tidak menggunakan masker ,”ungkapnya
Tambahnya lagi ” sebanyak 70 orang masyarakat yang tidak menggunakan masker yang ditemui aparat gabungan Pemkab Barito Utara , TNI/Polri , Satpol PP dan Ormas di Kabupaten Barito Utara diberikan imabauan dan diberikan masker. Kepada seluruh masyarakat Barito Utara tetap patuhi protokol kesehatan covid-19 dan tetap jaga kesehatan,” pungkasnya. (AT-humas polda kalteng)107