PKK Kecamatan Dayun Taja Tali Asih, Bersama Berikan Bantuan ke Kaum Duafa dan Anak Yatim Piatu

Siak471 kali dibaca

Keikut sertaan PKK Kecamatan Dayun kata Camat juga membantu warga sekitar 1300 kepala keluarga lagi yang masih masuk warga kurang mampu.

“Tentunya semua peran sangat diharapkan terutama peran PKK dalam ikut serta membantu warga yang kurang mampu,” kata Camat.

Bagi kaum Duafa maupun anak yatim piatu yang mendapatkan bantuan maupun santunan kata Camat mereka yang memang belum mendapatkan bantuan dari program lain.

“Mereka ini yang belum mendapatkan bantuan dari program lain, jadi tidak ada tumpang tindih,” kata Camat.

Tuyem ketua PKK Kampung Pangkalan Makmur usai acara ketika ditemui media ini mengungkapkan rasa bangga dan apresiasi atas kegiatan yang ditaja PKK Kecamatan Dayun.

“Kita apresiasi kegiatan yang di laksanakan PKK Kecamatan Dayun ini dengan tujuan yang sama, bersama menyelenggarakan pemberian bantuan kepada saudara kita yang kurang mampu di 11 Kampung,” kata Tuyem.

Adapun dana yang didapat kata Tuyem hasil dari sumbangan beberapa kelompok jemaah wirid yasin, warga Kampung, Donatur.

“Kalau di gelar seperti ini kan bukan hanya dari jemaah wirid yasin saja yang memberikan bantuan namun dari warga lain pun ikut, jadi jumlah yang terkumpul bisa banyak,” sebut Tuyem. (Sht)

Baca Juga:  BLT Tahap II Telah diterima Masyarakat Kecamatan Sungai Apit 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.