Pekanbaru, lintas10.com- Berdasarkan hasil rapat Pengurus dan Anggota Satu Pena Provinsi Riau tanggal 11 Maret 2025 di Ruang Rektor Universitas Islam Riau yang dihadiri oleh:
1. Prof. Dr. Syafrinaldi, S.H.
2. Prof. Dr. Ir. Hasan Basri Jumin, Msc
3. Ir. Fakhrunnas MA Jabar, Mikom
4. M.Husnu Abadi, S.H., Ph.D.
KEEMPATNYA pendiri Satupena Kongres Solo
5. Satria Utama, Ketua Satupena Riau
6. Dr. Bambang Kariyawan Ys., M.Pd., anggota
7. Dr. Nyoto SE MM, Ph.D.
Hasilnya memutuskan sastrawan/budayawan/pejuang/tokoh pendidikan SOEMAN HS sebagai PENULIS PILIHAN dari Riau.
Pemilihan tersebut didasarkan beberapa pertimbangan:
1. Nama Soeman Hs telah dikenal sebagai sastrawan Angkatan Balai Pustaka. Dia dianggap penancap tonggak sejarah cerita pendek. Soeman Hs juga dianggap sebagai pelopor penulisan cerita detektif berbahasa Indonesia modern, juga pelopor cerita humor.
2. Nama Soeman Hs telah diabadikan sebagai nama Gedung Perpustakaan dan Kearsipan Daerah Provinsi Riau.
3. Karya-karyanya adalah 1) Kasih Tak Terlerai, Balai Pustaka, (novel, 1930), 2) Mencari Pencuri Anak Perawan, Balai Pustaka, (novel, 1932), 3) Percobaan Setia, Balai Pustaka, (novel, 1932), 4) Kawan Bergelut, Balai Pustaka, (kumpulan cerpen, 1939, dan (5) Tebusan Darah, Balai Pustaka, (novel, 1939). Karya-karyanya tidak hanya berbentuk novel dan cerita pendek, tetapi juga berbentuk puisi yang dimuat dalam majalah Pandji Poestaka dan Poedjangga Baroe. Beberapa puisinya dimuat dalam Puisi Baru (antologi Puisi, ed. S. Takdir Alisjahbana, 1946). Pada tahun 1993 novel pertamanya, Mencari Pencuri Anak Perawan, ddiangkat ke layar televisi untuk dijadikan sinetron. Hal itu berarti bahwa kemunculan Soeman Hs. dan karyanya ikut mengembangkan sastra Indonesia.