Pemuda ANSOR Adakan RAKORWIL di Palangkaraya

Kotawaringin Barat, Lintas10.com- Gerakan Pemuda Ansor Kalimantan Tengah terus memantapkan koordinasi dan penggalangan massa dengan mengadakan Rakorwil di Palangka Raya.

Rakorwil Gerakan Pemuda Ansor di Palangka Raya yang berlangsung tanggal 25 dan 26 Agustus 2018 diikuti seluruh perwakilan DPC Pemuda Ansor se Kalimantan Tengah.

Perwakilan dari Kotawaringin Barat sebanyak tiga orang, yakni Ketua PC GP ANSOR Kotawaringin Barat Abdul Sahel, Kepala SATKORCAB BANSER Sahabat Razikin dan Ketua BAANAR (Badan ANSOR Anti Narkoba) Sahabat Cecep Abu Apriadi.

Dalam keterangan singkatnya sesuai Tema yang diusung dalam Rakorwil kali ini yakni “Internalisasi Nilai Aswaja dan Islam Nusantara Dalam Gerakan Ansor” Ketua PC GP Ansor Kotawaringin Barat akan membahas isu-isu yang krusial dan mendasar dalam Gerakan Pemuda Ansor terutama yang terjadi di seluruh Kalimantan Tengah agar GP Ansor semakin solid, juga penanganan kebakaran hutan dan lahan yang sudah terjadi hampir merata di seluruh Kalimantan Tengah, Pemberantasan Narkoba, Program Kerja GP ANSOR serta hal penting lainnya yang beragam yang perlu disikapi secara musyawarah dan kompak dalam keputusan ahir.(AT)

Baca Juga:  Untuk Menegakkan Protokol Yustisi Kesehatan, Polres Kobar sasar Di Greja GKE Pangkalanbun

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.