Pemerintah Kabupaten Siak gelar Peningkatan Pengetahuan di bidang Pengadan barang dan Jasa

Siak449 kali dibaca

Sebagaimana yang diatur di dalam Pasal 59 Peraturan Presiden Nomor 16 Tahun 2018 tentang pengadaan barang atau jasa pemerintah, bahwa penanganan keadaan darurat dilakukan untuk keselamatan atau perlindungan masyarakat atau warga negara Indonesia yang berada di dalam negeri dan luar negeri yang pelaksanaannya tidak dapat ditunda dan harus dilakukan segera.

“Jadi pengadaan barang/jasa pada situasi mendesak darurat seperti di musim pendemi covid 19 saat ini. Sesuai dengan regulasi nya PPK dapat langsung menunjuk Penyedia untuk melaksanakan pekerjaan yg sudah diidentifikan kebutuhan pada saat perencanaan.Adapun Tahapan Pengadaan Barang/Jasa dalam penanganan keadaan darurat meliputi: perencanaan pengadaan, pelaksanaan pengadaan, dan penyelesaian pembayaran. Dimana semuanya diatur di dalam Peraturan LKPP Nomor 13 Tahun 2018 tentang Pengadaan Barang/Jasa Dalam Penanganan Keadaan Darurat,”ulasnya.

Hasil yang di harapkan kata Adit, peserta Training memahami dan menguasai informasi dan tahapan serta prosedur terkait dengan Pengadaan Barang atau Jasa dalam Penanganan Keadaan Darurat ini meliputi perencanaan pengadaan,pelaksanaan pengadaan dan penyelesaian pembayaran.

Juga memberikan pemahaman kepada pelaku pengadaan yang bertugas melaksanakan pengadaan barang dan jasa dalam kondisi darurat COVID-19 khususnya kepada PA/KPA/PPK agar dengan yakin melaksanakan semua tahapan sesuai aturan.

“Kami berharap kepada semua peserta Training dapat segera menginput data kedalam aplikasi yang sudah ada. Kepada peserta yang mengikuti training ini, dapat menyampaikan ilmunya kepada rekan-rekan OPD lain. Jika menemui kendala bisa melakukan konsultasi melalui kami di Bagian Pengadaan Barang dan Jasa Setda Kabupaten Siak dan juga bisa menghubungi inspektorat kabupaten Siak selaku APIP ,”terangnya.

Baca Juga:  Kabar Gembira, Dana Sertifikasi Guru Siak Akan Cair

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.