Kalimantan Tengah, lintas10.com– Satuan Lalu Lintas Polres Kotawaringin Timur melaksanakan kegiatan pemasangan stiker one way yang berisi himbauan agar masyarakat selalu menggunakan masker dalam rangka penerapan adaptasi kebiasaan baru untuk mencegah penyebaran virus corona ( covid 19 ).
Kasat Lantas Polres Kotim AKP Johari Fitri Casdy, S.I.K mengatakan dalam Kegiatan tersebut Sat Lantas Polres Kotim melaksanakan Kegiatan Pemasangan Stiker One Way Yang berisi himbauan dan mensosialisasikan Kalteng Bermasker dan Sampit Bermasker dalam Rangka Penerapan Adaptasi kebiasaan baru Untuk Mencegah Penyebaran Virus Corona ( covid 19 ).
Sat lantas polres kotim memasang stiker one way yang berisi himbauan untuk mensosialisasikan kalteng bermasker dan sampit bermasker di seluruh kendaraan dinas r4 patroli, kendaraan penerangan dikmas, ambulance dan ujian praktik sim sat lantas polres kotim sebanyak 11 unit yaitu 900,901,902,903,904,906,907,908,909,910 dan 911.
“Yang di harapkan nantinya setiap saat kendaraan tersebut beraktifitas masyarakat dapat melihat dan mematuhi serta melaksanakan himbauan tersebut,” Katanya. (AT-humas polda kalteng)36