Kalimantan Tengah, lintas10.com- Kepala Sekolah Polisi Negara Polda Kalteng Kombes Pol Eka Djunaedi, S.Sos, S.I.K. yang memimpin upacara pembukaan pelatihan kewilayahan Gelombang VI jajaran Polda Kalteng, Senin (24/08/2020) pukul 07.00 WIB, di lapangan upacara SPN Polda Kalteng, Bukit Rawi, Kab Pulang Pisau, Kalteng.
Kegiatan Upacara pembukaan pelatihan ini juga dihadiri oleh pejabat utama SPN Polda Kalteng , gadik fungsi Polda Kalteng, dan 150 Anggota Polri jajaran Polda Kalteng sebagai peserta pelatihan Kewilayahan.
Kegiatan pelatihan yang akan berlangsung selama 6 hari ini antara lain :
Pelatihan Bintara Penyidik Tindak Pidana Pemilu / Pilkada, Pelatihan Bintara / PNS Gol II bendahara penerimaan, Pelatihan Bintara / PNS Penyusun LKIP, Pelatihan Bintara / PNS Gel II penyusunan Renja, Pelatihan Bintara / PNS Gol II teknologi dan komunikasi, Pelatihan Revolusi Mental, yang setiap pelatihannya diikuti 25 orang.
Pada amanatnya Ka SPN menyampaikan ” untuk menjadi Polisi yang profesional tidak ada kata lain selain harus terus berlatih dan belajar ” ujar Bapak Ka SPN.
”Kepada seluruh peserta pelatihan diharapkan benar – benar serius dalam mengikuti pelatihan ini agar semua materi yang diajarkan oleh Pendidik/Instruktur dapat terserap dan menjadi bekal dalam menghadapi dan menangani setiap permasalahan yang terjadi,” tutup bapak Ka SPN dalam amanatnya. (AT-humas polda kalteng)92