Peduli Anak Bangsa, Denkes Ternate Gelar Operasi Bibir Sumbing Gratis

Lintas Jabodetabek168 kali dibaca

Ternate, LINTAS10.COM – Selain memperingati Hari Juang Kartika 2019, operasi bibir sumbing yang digelar Detasemen Kesehatan Wilayah (Denkesyah) Kesdam XVI/Ptm merupakan wujud kepedulian TNI AD terhadap anak bangsa.

Hal itu disampaikan Dandenkesyah Ternate Letkol Ckm Tuhu Sutrisno dalam rilisnya, Ternate, Jumat (13/12/2019).

Dijelaskan Dandenkes, operasi bibir sumbing dan langit-langit secara gratis di Rumah Sakit Tentara (RST) Ternate merupakan salah satu kegiatan peringatan Hari Juang TNI AD yang dilaksanakan secara serentak di seluruh satuan TNI AD.

“Kegiatan disini bekerja sama dengan Smile Train dan Perhimpunan Dokter Bedah Plastik Indonesia atau PERAPI,” ujar Tuhu.

“Operasi ini gratis. Semoga dapat membantu kesulitan yang dihadapi masyarakat, khususnya bagi penderita,” tambahnya.

Dijelaskan Tuhu bahwa kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari ini adalah mengoperasi 38 penderita bibir sumbing.

“Operasinya sendiri dilakukan oleh tim dokter dari Smile Train, PERAPI yang dibantu tenaga medis RST Ternate,” pungkasnya.

Sumber: Dispenad
Editor: Benz

Baca Juga:  Babinsa Ramil 04/Plk, Bantu Petani Nyemprot Padi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.