Jakarta – Yang terakhir merilis survei soal elektabilitas parpol adalah Populi Center. Berdasarkan survei Populi Center yang dipublikasikan Rabu (24/10/2018), hanya sekitar lima parpol yang elektabilitasnya melewati Parliamentary Threshold sebesar 4 persen. Yaitu:
PDIP: 25,1%
Gerindra: 11,8%
PKB: 10,3%
Partai Golkar: 10,2%
NasDem: 4,2%
Sementara itu parpol lainnya saat ini elektabilitasnya tak sampai 4% yaitu:
Partai Demokrat: 3%
PKS: 3%
PPP: 2,7%
PAN: 1,6%
Hanura: 1%
Sejumlah parpol lain bahkan elektabilitasnya saat ini tak sampai 1 persen, yaitu:
Perindo: 0,8%
Garuda: 0,5%
PSI: 0,3%
PBB: 0,2%
Berkarya: 0,1%
PKPI: 0,0%
Survei ini dilakukan pada periode 23 September sampai 1 Oktober 2018. Survei menggunakan 1.470 responden yang dipilih secara acak bertingkat (multistage random sampling) dengan margin of error kisaran 2,53% pada tingkat kepercayaan 95%. Dengan margin of error 2,53%, maka PKS, PPP, dan PAN masih mungkin tembus 4%.
Sebelumnya Litbang Kompas juga merilis hasil survei mengenai elektabilitas partai politik. Hasilnya, hanya lima partai politik yang lolos ke parlemen.
Berikut lima partai politik yang dimaksud:
PDIP: 29,9%
Gerindra: 16%
PKB: 6,3%
Golkar: 6,2%
Demokrat: 4,8%
Sumber (detik.com)