Paripurna istimewa HUT Palas ke-14 dihadiri tokoh pemekaran

PADANG LAWAS, lintas10.com- Paripurna istimewa peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) kabupaten Padang Lawas (Palas) yang ke 14 tahun 2021 dihadir tokoh Pemekaran, Jum’at (16/7) di ruang paripurna DPRD Palas.

Pantauan waspada di ruang paripurna DPRD Padang Lawas, Sumatera Utara, bahwa sidang paripurna istimewa peringatan HUT Palas ke-14 dihadiri para tokoh pejuang pemekaran. Hadir juga puluhan anggota DPRD, para pimpinan OPD, MUI beserta unsur Forkopimda juga ikut hadir

Wakil Bupati Padang Lawas (Palas), drg. H. Ahmad Zarnawi Pasaribu, CHt, MM, MSi, peringatan HUT Palas ke-14 tahun 2021 ini sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya menyusul kondisi penyebaran wabah covid-19.

Dikatakan, pemerintahan kabupaten Padang Lawas tanpa terasa sekarang sudah berusia 14 tahun. Karena daerah kabupaten Padang Lawas berdiri berdasarkan UU nomor 38 tahun 2007 yang diterbitkan tanggal 17 Juli 2007.

Peringatan HUT Palas ke-14 ini berada dalam suasana pandemi. Sebab sampai hari ini belum ada yang bisa memastikan kapan wabah pandemi covid-19 berakhir. Maka kita harus terus berusaha menjaga pola hidup sehat dengan menerapkan protokol kesehatan.

Sebelumnya di tahun 2020 banyak kegiatan yang direlokasi, menyusul refokusing anggaran kegiatan dalam rangka percepatan penanganan dan penanggulangan wabah pandemi covid-19.
Maka peringatan HUT Padang Lawas dilaksanakan dengan acara sederhana, termasuk mengundang para tokoh pemekaran yang telah menyumbangkan tenaga, pemikiran dan materi dalam memperjuangkan terbentuknya daerah kabupaten Padang Lawas.

Sebelumnya Ketua DPRD kabupaten Padang Lawas, Amran Pikal Siregar, S.Sos.I dalam kesempatan itu, menyampaikan apresiasi dan terimkasih kepada para tokoh dan pejuang pemekaran.

Baca Juga:  Menteri Kesehatan RI berikan penghargaan kepada Ponpes Ruhul Islam dalam pencegahan covid-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.