Panglima TNI: Silaturahmi Yang Erat Menjadikan Indonesia Tetap Bersatu

Lintas Jabodetabek394 kali dibaca

Tasikmalaya, lintas10.com – “Kita menyadari negara Indonesia merupakan bangsa yang sangat majemuk dan beraneka ragam. Dengan silaturahmi yang erat, kemajemukan bukan batu sandungan dan penghalang, apalagi jurang pemisah tetapi menjadikan bangsa dan negara Indonesia dapat terus bersatu,” tegas Panglima TNI Marsekal TNI Hadi Tjahjanto, S.I.P. didampingi Ketum Dharma Pertiwi Ibu Nanny Hadi Tjahjanto di hadapan 2.000 Keluarga Besar TNI-Polri, Tokoh Agama, Alim Ulama dan Tokoh Masyarakat Tasikmalaya pada acara buka puasa bersama dalam rangka Safari Ramadhan Panglima TNI dan Kapolri di Markas Brigif 13/Galuh Divisi Infanteri 1 Kostrad, Tasikmalaya, Jawa Barat, Senin (28/5/2018).

Panglima TNI mengatakan, bahwa bangsa Indonesia harus beryukur dengan keberagaman dan kebhinnekaan yang akan menjadikan Indonesia negara yang kuat, lebih dari negara lainnya karena bangsa ini memiliki segala-galanya. “Untuk itu bangsa ini harus bersatu padu menyatukan langkah, persepsi dan pandangan demi menyiapkan masa depan yang lebih baik,” ucapnya.

Pada kesempatan tersebut, Marsekal TNI Hadi Tjahjanto menyampaikan, bahwa dalam bulan suci Ramadhan ini umat Islam berperang mengendalikan hawa nafsu, berupaya menyucikan hati agar menjadi manusia bertakwa dan muslim yang lebih baik serta menghargai kemajemukan Indonesia.

Lebih lanjut Panglima TNI menyampaikan, bahwa Islam adalah agama rahmatan lil alamin, rahmat bagi seluruh alam. Sehingga umat Islam sesungguhnya adalah umat yang membawa rahmat bagi alam semesta. Rasulullah SAW diutus ke dunia untuk menyempurnakan ahlak manusia, agar memiliki ahlak yang mulia. “Dengan ahlak yang mulia itulah manusia akan dapat menjalankan tugasnya sebagai pemimpin, pengelola di muka bumi dan menjadi rahmat bagi alam semesta,” ungkapnya.

Baca Juga:  Mobil Pintar Satgas Yonif 411/PDW, Tingkatkan Minat Baca Generasi Muda di Perbatasan RI-PNG

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.