PANGKOSTRAD Akan Hadiri Acara Sosial Operasi Bibir Sumbing Di RSUD Tengku Rafian Siak

Siak433 kali dibaca

SIAK, lintas10.com- Dalam persiapan akan digelarnya operasi bibir sumbing oleh alumni universitas sumatera utara (USU) juga akan dihadiri Panglima Komando Strategi Angkatan Darat (PANGKOSTRAD) di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Tengku Rafian Kabupaten Siak tim MAKODIM 0303 Bengkalis melakukan pengecekan kesiapan yang dipimpin langsung Kasdim Mayor Infanteri Didik Wahyu Jumat (5/1/2018).

Kasdim ketika ditemui lintas10.com mengatakan bahwa semua persiapan dalam acara yang akan dihadiri Letnan Jenderal TNI Edy Rahmayadi itu sudah matang.

“Acara alumni USU ini akan melakukan operasi bibir sumbing sabtu 6 januari 2018 besok dan bila tidak ada halangan Pangkostrad akan hadir,” ujar Didik.

Lanjut Didik selain menghadiri operasi bibir sumbing Pangkostrad juga akan melakukan pembekalan kepada acara kepemudaan.

“Pangkostrad juga dijadwalkan memberikan pembekalan serta memberikan seminar kebangsaan di gedung kesenian,” katanya.

Dikesempatan yang sama Direktur RSUD Tengku Rafian dr.Benny Chairudin membenarkan bahwa akan di gelar kegiatan sosial tersebut.

“Kita menyambut baik akan digelarnya kegiatan sosial Operasi bibir sumbing di RSUD Tengku Rafian ini oleh alumni USU,” Sebutnya.

Ditambahkan Dokter spesialis itu dengan adanya kegiatan tersebut mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi masyarakat.

“Kita berharap bermanfaat membantu masyarakat apalagi kegiatan itu tidak dipungut biaya,” tandas Benny. (TN)

Baca Juga:  Sambut Ramadhan Babinkamtibmas Kampung Kerinci Kanan Gelar Lomba Gasing

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.