Lima Bulan Terbaring Lemas, Satgas 301 Rawat Warga Hingga Sembuh

Lintas Jabodetabek451 kali dibaca

Kapuas Hulu, LINTAS10.COM – Disamping bertugas menjaga perbatasan wilayah Indonesia-Malaysia sektor timur Kalimantan Barat, Satgas Pamtas Yonif Raider 301/Prabu Kian Santang juga melaksanakan pembinaan teritorial terbatas.

Dengan menunjukkan kepedulian terhadap warga yang berada di wilayah perbatasan Indonesia-Malaysia, anggota kesehatan Pos Sei Mawang melakukan pengobatan dan perawatan bagi warga di sekitar Pos Satgas.

Hal ini disampaikan Komandan Satgas Pamtas Yonif Raider 301/PKS Letnan Kolonel Inf Andi Hasbullah, di Pos Kotis Nanga Badau, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

Dansatgas Pamtas Yonif R 301/PKS Letkol Inf Andi Hasbullah menuturkan, ketika anggota Pos Sei Mawang Satgas Pamtas Yonif R 301/PKS, melaksanakan kegiatan anjangsana ke rumah Bpk. Jaga selaku Kepala Adat Desa Sei Mawang mengabarkan, bahwa salah satu warganya a.n Ibu Nili (51 tahun) telah menderita sakit dan terbaring lemas selama 5 bulan. Yang diakibatkan sakit di kakinya telah berlubang selama 4 bulan dan tidak bisa berjalan karena menahan rasa sakit.

Lanjut Dansatgas, sekembalinya dari anjangsana Tim Medis Satgas langsung mengunjungi rumah dan memeriksa keadaan Ibu Nili yang sudah begitu mengkhawatirkan, sakit yang dialami Ibu Nili berawal dari luka kecil dan dibiarkan serta di obati seadanya, semakin lama lukanya semakin membesar.

“Tim kesehatan Pos Sei Mawang langsung memberikan perawatan secara intensif kepada Ibu Nili di rumahnya. Lebih kurang selama satu bulan anggota kesehatan dari Pos Sei Mawang memberikan pengobatan dan perawatan, perlahan demi perlahan luka di kaki ibu Nili mulai sembuh dan membaik, dikarenakan luka yang sebelumnya membesar sekarang sudah menutup kembali. Sekarang Ibu Nili sudah bisa berjalan kembali,” tutur Dansatgas.

Baca Juga:  Kodam Jaya Didampingi Kodim 0503/JB Data Penghuni Perumahan Sederhana Kebon Jeruk Jakbar

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.