Laka Maut di Km 51 Tasik Seminai Kotogasib Korban Tak Miliki Identitas

Hukrim716 kali dibaca

lintas10.com, Kotogasib- Kecelakaan Maut terjadi dijalan lintas Perawang Dayun tepatnya di km 51 Kampung Tasik Seminai kecamatan Kotogasib Minggu malam (26/11/2023) sekitar pukul 22:00 WIB.

Akibat kejadian itu seorang wanita yang diperkirakan masih remaja meninggal ditempat dan saat di larikan ke PUSKESMAS korban tak mengantongi identitas.

Kuat dugaan wanita ini jadi korban tabrak lari hal terlihat dari posisi sepeda motor yang dikendarainya tak ada kendaraan lain.

“Kalau dilihat dari posisi nya ini seperti tabrak lari, karena terlihat kendaraan korban saja,” ujar sumber kepada media ini Minggu (26/11/2023).

Informasi yang berhasil dihimpun ciri-ciri korban menggunakan kaos switer berwarna biru, rambut panjang, beredar kabar korban merupakan warga kecamatan Lubuk Dalam. Jenis kendaraan yang di gunakan jenis Honda Beat.

“Bagi yang mengetahui korban supaya memberikan informasi keluarganya,” kata Sumber.

Hingga berita ini tayang awak media ini masih berusaha mengkonfirmasi ke Satlantas Polres Siak.(sht)

Baca Juga:  Seorang Pria Mengamuk,Melukai Istri dan Anaknya

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.