Lagi Tahap Pembangunan Jembatan Paluh Merbau Deliserdang Ambruk, Kepala Dinas SDABMBK Beri Penjelasan

Uncategorized456 kali dibaca

Lintas10.com, Deliserdang – Jembatan Paluh Merbau, Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang yang sedang dalam perbaikan ambruk.

Pasca perbaikan jembatan, jembatan alternatif yang disediakan untuk dilalui warga amblas diperkirakan pada Sabtu dini hari.

” Jembatan ini lagi diperbaiki, jadi jembatan sementara dibuat menggunakan batang kelapa, roboh dilalui alat berat skavator ” ucap warga dilokasi.

Terpisah, Kepala Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga dan Bina Konstruksi (SDABMBK) Deli Serdang, Janso Sipahutar membenarkan rusaknya jembatan tersebut. Menurutnya, jembatan tersebut adalah jembatan sementara yang terbuat dari batang kelapa.

Untuk pengerjaan proyek jembatan tetap berlanjut. Sementara itu untuk jembatan alternatif, Janso memastikan segera akan diperbaiki kembali, sebutnya.

” Jembatannya masih dlm pelaksanaan. Besinya sudah selesai dirakit di luar. Jembatan sementara yang rusak akan segera diperbaiki, dan saat ini sedang mengumpulkan batang kelapa sebanyak 50 batang. kalau tidak ada kendala nanti malam atau besok pagi sudah sampai. Untuk sementara masyarakat dan roda 2 dapat melewati jembatan baru yang masih dalam tahap pengerjaan,” tandasnya dalam sambungan whatshap, Minggu, (07/08/2022).

Untuk diketahui, jembatan Paluh Merbau, Desa Tanjung Rejo, Kecamatan Percut Sei Tuan, Kabupaten Deliserdang, Sumatera Utara ini sedang dalam perbaikan.

Untuk perbaikan jembatan ini gelontorkan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten Deliserdang Sumatera Utara tahun anggaran 2021 sebesar 12.932.088.000.00 (dua belas milliar sembilan ratus tiga puluh dua juta delapan puluh delapan ribu rupiah) dan higga kini masih berlangsung. (Ly Tinambunan).

 

Baca Juga:  Hendro Satrioko Berikan Apresiasi Kepada Masyarakat dan Paskibra Kecamatan Kotogasib

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.