Lintas10.com. Kuansing – Pagi yang cerah, pada Rabu (27/12/2023) saat aktivitas perkantoran sedang sibuk-sibuknya. Mendadak ramai di datangi masyarakat Kelurahan Sungai Jering, Kecamatan Kuantan Tengah, Kabupaten Kuantan Singingi.
Rupanya masyarakat yang datang dan berkumpul di halaman kantor Camat Kuantan Tengah, adalah untuk melakukan simulasi pemungutan suara dI TPS 8 Kelurahan Sungai Jering.
Pemungutan suara itu pun ikut dipantau langsung petugas KPPS Kecamatan Kuantan Tengah. Bahkan Ketua KPU Kuansing Irwan Yuhendi, Komisioner KPU Divisi Teknis Ahdanan, Komisioner KPU Wawan Ardi, Kapolres Kuansing AKBP Pangucap Priyo Soegito, Sekda H Dedy Sambudi juga hadir langsung.
Termasuk Kaban Kesbangpol Muhjelan Arwan, Kadis Kominfo Hendra Roza, Aparat kepolisian, TNI, Satpol PP dan Linmas ikut menjaga jalannya pemungutan suara.
Pemilih yang datang, menunjukkan surat undangan pada petugas dan menunggu panggilan untuk pemungutan suara. Setelah di panggil, para pemilih yang datang melakukan pemungutan suara di bilik suara sesuai dengan pilihannya, dan memasukan setiap surat suara yang sudah di coblos ke kotak suara sesuai tanda di kotak suara.
” Hari ini bukan pemungutan dan penghitungan suara sungguhan, akan tetapi ini simulasi yang kita lakukan sama seperti apa yang akan dilaksanakan dalam Pemilu 2024 mendatang”, ungkap Ketua KPU Kuansing Irwan Yuhendi.
Menurut Irwan, dalam kegiatan simulasi ini, KPU melalui petugas KPPS Kecamatan Kuantan Tengah tetap memberikan model surat suara sungguhan yang akan digunakan. Surat suara abu-abu untuk pemilihan Presiden dan Wakil Presiden, merah untuk DPD, kuning untuk DPR RI, biru untuk DPRD Riau dan hijau untuk DPRD kabupaten/kota.
KPU sengaja menunjuk atau menempatkan simulasi itu di TPS, yang menjadi tempat pemungutan suara nanti yakni di TPS 8. Begitu juga dengan KPPS dan PPK yang tempatnya di kantor camat, untuk memastikan semua penyelenggara dari KPU, PPK dan KPPS nanti siap dalam pelaksanaan, melihat bagaimana teknis pelaksanaannya. Begitu pula dengan masyarakat pemilih, paham bagaimana mekanisme pemungutan suara nanti.