Humbahas, LINTAS10.COM – Untuk menumbuhkan jiwa kerja sama dan cinta kebersihan Koramil 10/Pakkat, Kodim 0210/TU melaksanakan gotong royong pembersihan lingkungan sekolah SMLN 1 Parluasan, Jumat (14/6/2019).
“ Kegiatan yang dilaksanakan di kawasan SMKN 1 Parluasan bertujuan menumbuhkan jiwa kerja sama antar siswa-siswi dan juga kebersihan lingkungan,” kata Lettu Inf Saut Sipayung Danramil 10/Pakkat.
Gotong royong dalam persamaan kata di TNI adalah Korve” yang dikomandoi oleh Danramil 10/Pakkat dibagi menjadi 2 sektor yaitu di pekarangan sekolah dan jalan lintas baru.
Sebanyak 300 peserta didik dan pendidik diawali dengan penyerahan cangkul kepada perwakilan siswa SMKN 1 Parsoburan Ka SMK Neg 1 Mangampu Manalu, SPd mengatakan, para peserta didik sangat bersemangat dalam kegiatan ini, selain menumbuhkan sikap gotong royong, juga sikap cinta akan kebersihan lingkungan,” tutupnya semangat.
Sumber: Penrem 023/KS
Editor: Benz