KASUM TNI: PERAN PERSONEL SANGAT VITAL WUJUDKAN TUJUAN ORGANISASI

Lintas Jabodetabek426 kali dibaca

JAKARTA, lintas 10.com – Dalam organisasi modern, peran personel sangat vital dan sentral sebagai penentu keberhasilan pencapaian tujuan dan sasaran organisasi. Disamping itu, peran personel selaku subjek atau motor penggerak organisasi menuntut kondisi personel yang profesional dan mampu menjabarkan strategi dalam mewujudkan tujuan organisasi.

Hal tersebut dikatakan Kasum TNI Laksdya TNI Dr. Didit Herdiawan, M.P.A., M.B.A. dihadapan 146 peserta Rapat Koordinasi Personel (Rakorpers) TNI tahun 2018, dengan tema “Meningkatkan Sistem Penyelenggaraan Fungsi Personel Yang Terpadu Dengan Dilandasi Loyalitas, Moralitas, Profesionalitas Dan Modern Dalam Rangka Mendukung Tugas Pokok TNI”, bertempat di Aula Gatot Subroto Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Rabu (7/2/2018).

Menurut Laksdya TNI Dr. Didit Herdiawan, baik buruknya suatu organisasi sangat bergantung kepada kualitas personel yang mengawakinya atau the man behind the gun, sebagai organisasi militer yang sarat teknologi dan menuntut profesionalitas personel yang tinggi.

“Pembinaan personel TNI harus selalu dilaksanakan secara tepat, obyektif, dan proporsional, sehingga prinsip pembinaan personel the right man on the right place, bukan sekedar prinsip tertulis, tetapi harus diaplikasikan secara konsisten dan penuh komitmen,” tegas Kasum TNI.

Dalam kesempatan tersebut, Kasum TNI Laksdya TNI Dr. Didit Herdiawan mengingatkan bahwa pejabat personel memiliki peran dan pengaruh yang besar untuk mencetak kondisi para personel TNI (Prajurit dan ASN) yang memiliki loyalitas dan moralitas yang tinggi dalam rangka mewujudkan TNI yang kuat, hebat, profesional, dan dicintai rakyat yang menjadi visi pimpinan TNI.

“Saya juga sangat bangga bahwa TNI masih bisa mencetak kader-kader bangsa meskipun bukan disiapkan, tapi mereka menyiapkan diri secara individu,” ucapnya.

Baca Juga:  Panglima TNI Resmikan Empat Satuan Baru TNI di Sorong

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.