Menurut Kasad, capaian prestasi tersebut menunjukkan potensi TNI AD yang sangat besar dan hal tersebut dicapai berkat tekad, ketekunan dan kerja keras semua pihak untuk mempersembahkan prestasi yang terbaik, tidak hanya bagi TNI AD namun juga bagi rakyat dan bangsa Indonesia.
“Torehan rekor tersebut menjadi suatu trademark dan cerminan kemampuan prajurit TNI AD yang disegani di dunia internasional,” tegas pucuk pimpinan TNI AD ini.
Lebih lanjut, dalam rangka mempertahankan prestasi dan supremasi sebagai juara umum yang telah diraih sebelumnya, Kasad menyampaikan bahwa kontingen TNI AD harus memiliki sikap, mental dan tekad yang kuat serta didukung dengan semangat juang yang tinggi. Namun demikian, Kasad berharap agar tuntutan tersebut tidak dijadikan sebagai beban yang dapat mengganggu konsentrasi lomba, akan tetapi dijadikan sebagai pemacu semangat untuk menunjukkan prestasi terbaik.
Diakhir sambutan tertulisnya, Kasad juga menyampaikan penghargaan kepada para pelatih dan pendukung serta pimpinan PT Pindad atas dukungan dalam penyiapan dan pembinaan petembak TNI Angkatan Darat.
“Ingat, negara peserta lainnya tentu tidak akan membiarkan kita terus mendominasi lomba. Mereka juga akan berusaha dengan sangat keras untuk merebut kehormatan yang kita raih tahun lalu,” tegas Kasad.
“Oleh karenanya, jangan pernah lengah atau terlalu percaya diri. Jagalah sportivitas dan kehormatan kita sebagai Ksatria bangsa, sehingga dapat menghadirkan kembali prestasi dan kehormatan serta harga diri rakyat dan bangsa Indonesia,” pungkasnya.
Editor : Benz