Kalimantan Tengah, lintas10.com-Polres Barito Timur – Jaminkan rasa aman kepada masyarakat jajaran polsek dusun tengah, polres barito timur (Bartim) terus meningkatkan patroli ke daerah rawan terjadi tindak pidana.
Kapolres Bartim Akbp Hafidh Susilo Herlambang, S.I.K. melalui Kapolsek Dusun Tengah Iptu Nurheriyanto Hidayat. S.H.,M.SI menyampaikan bahwa kegiatan patroli rutin dilaksanakan oleh jajarannya dan akan terus ditingkatkan guna memberikan rasa aman kepada masyarakat.
“Kami selalu rutin melaksanakan Patroli baik siang maupun malam, dan ada beberapa tempat yang rawan terjadi tindak pidana yang kegiatan Patroli dilaksanakan secara terbuka dan tertutup”. terang Kapolsek.
Ditambahkan oleh Kapolsek dalam hal menciptakan rasa aman dilingkungan tempat tinggal juga diperlukan peran serta masyarakat dalam meengaktifkan Sistem keamanan lingkungan (Siskamling) sehingga terciptanya situasi yang kondusif.
Seiring dengan meenjelang pelaksanaan Pilkada serentak dibulan September 2020 dihimbau kepada masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan Pilkada Kalteng yang aman dan damai. (AT-humas polres bartim)