Lintas10.com (Seruyan/Kalteng)- Kapolres Seruyan, AKBP Nandang Mu’min Wijaya,SIK, didalam sambutannya pada Apel Upacara menjelang dan menyambut Lebaran Idul Adha 1438 H/2017,jumat,1 September 2017, mengimbau agar bagi masyarakat yang berlebaran pulang ke kampung halamannya, Supaya hendaknya terlebih dahulu mengingat supaya tidak lupa untuk memastikan bahwa rumah yang ditinggalkan dalam keadaan kondisi yang aman.
“Selayaknya mengontrol kompor apakah sudah dalam keadaan mati, melepas selang tabung gas dari kompornya, dan mengecek keadaan listrik,” ujar Kapolres.
Selain itu juga, Nandang mengatakan, hal yang paling penting agar jangan sampai meninggalkan barang dan surat berharga, yang disaat keadaan kondisi rumah sedang kosong penghuninya.
“Sebagai antisipasinya, warga yang hendak meninggalkan rumah untuk berlibur mudik Lebaran dalam waktu yang cukup lama, sebaiknya menitipkan rumahnya kepada keluarga, tetangga sekitar rumah ataupun kepada Ketua RTnya,” katanya.
Lanjut Kapolres Seruyan, Dimana diketahuinya kepolisian dari Mapolres Seruyan juga tetap akan terus melaksanakan kegiatan patroli rutin, yang dilakukan, terutama pada di titik yang dianggap rawan akan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat atau kamtibmas.
“Anggota juga di instruksikan tetap melakukan patroli rutin ke lokasi yang memang dianggap rawan terjadinya tindak kejahatan,” sebut orang nomor satu di Mapolres Seruyan itu. (Fathul Ridhoni).