Kapolres Lamandau dan Satpam Gelar Baksos di HUT Satpam

Nanga Bulik, lintas10.com- Dalam rangka menyambut HUT Satpam Ke-40, Satuan Pengamanan (Satpam) perwakilan dari beberapa perusahaan yang ada di lamandau bersama Polres Lamandau Jajaran Polda Kalteng tidak henti-hentinya untuk saling berbagi terhadap sesama meski di musim pandemi Covid-19.

Adapun kegiatan dilakukan Polres Lamandau dan personel satpam yang berada di wilayah kab. Lamandau di antranya bersifat bakti sosial dan bantuan sosial.

“Pada Baksos kali ini, kami membagikan Bantuan ke Anak-anak di Panti Asuhan Patmos serta yayasan Ar Rahman Pondok Pesantren Hidayatullah di kelurahan nanga bulik,” ucap kasatbinmas AKP Dartono, Jumat (8/1/2021).

Sementara itu, Kapolres Lamandau AKBP Arif Budi Purnomo, SIK, MH, saat di konfirmasi, mengucapkan terima kasih atas kegiatan baksos yang sudah dilakukan komunitas satpam di Hari Ulang Tahun Satpam Ke-40.

“Semoga ke depan seluruh anggota satpam semakin profesional dan lebih meningkatkan kompetensinya, sehingga menjadi profesi yg membanggakan dan bermartabat dengan seragam barunya yang mirip dengan seragam Polri,” ujar AKBP Arif. (AT-humaspolreslmd).

Baca Juga:  Semarak HUT Polantas, Polres Kobar Bakti Sosial Ke Sopir Angkot

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.