Kapolres Kobar Pimpin Apel Gelar Pasukan Operasi Mantap Praja

Kalimantan Tengah, lintas10.com– Kapolres Kotawaringin Barat (Kobar) AKBP Andi Kirana memimpin apel gelar pasukan operasi mantap praja telabang 2020 guna persiapan menghadapi pelaksanaan pilkada serentak 9 Desember.

Apel gelar pasukan berlangsung di halaman Mapolres Kobar pada Rabu (2/9/2020) pagi dihadiri pejabat utama dan peraonel Polres Kobar serta polsek jajaran.

AKBP Andi Kirana dalam sambutannya mengatakan, melihat dinamika yang terjadi di wilayah Kabupaten Kobar saat ini, partisipasi masyarakat sangat dibutuhkan dalam menciptakan situasi dan keamanan yang kondusif selama perhelatan demokrasi nantinya.

“Aksi demonstrasi merupakan hak warga negara. Yang penting bagaimana cara mengelola aksi unjukrasa agar kepentingan masyarakat yang lain tidak terganggu,” kata Kapolres.

Pucuk pimpinan di Polres Kobar ini menegaskan, bahwa pihaknya saat ini sudah mempersiapkan personelnya baik secara fisik melalui latihan – latihan ataupun pengetahuan dengan cara pemberian materi latpraops beberapa waktu lalu.

“Harapannya personel siap menghadapi berbagai kondisi di lapangan dan tahu apa yang harus di perbuat,” imbuhnya.(AT-humas polda kalteng)02

Baca Juga:  Kabupaten KOBAR Rayakan HUT ke-59

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.