Kapal Fery KMP Ihan Batak Diluncurkan di Porsea Tobasa

Lintas Jabodetabek934 kali dibaca

Toba Samosir, Lintas10.com – Kapal Motor Penumpang (KMP) IHAN BATAK telah di luncurkan pada Sabtu (1/9/2018) kemaren, di Desa Parparean II, Kecamatan Porsea, Kabupaten Toba Samosir (Tobasa), Provinsi Sumatera Utara. KMP IHAN BATAK ini akan berlayar di perairan Danau Toba dengan rute Ajibata, Parapat – Ambarita, Samosir.

Kapal ini akan mulai rutin beroperasi pada Oktober mendatang. Dirjen Perhubungan Darat, Kementerian Perhubungan,
Budi Setiadi mengatakan, sampai tahun 2020 akan diluncurkan 4 unit lagi kapal penyeberangan di Danau Toba.

“Selain KMP IHAN BATAK, saat ini 1 unit lagi sedang berlangsung pengerjaan. Ini adalah bentuk komitmen pemerintahan Presiden Joko Widodo, bahwa Danau Toba ditetapkan menjadi destinasi parawisata internasional,” kata Budi.

Dalam peluncuran ini, turut hadir di antaranya, Bupati Toba Samosir Darwin Siagian, Direktur Pengembangan Badan Otorita Danau Toba (BODT), Ari Prasetio serta Muspika dan Muspida Kabupaten Toba Samosir.

Acara peluncuran KMP IHAN BATAK ini pun ramai dibagikan netizen ke media sosial.

Ihan atau ikan Batak (Neolissochillus Thienemanni sumatranus) adalah ikan endemik di tanah batak yang sudah terancam punah dan masuk dalam Red List Status di IUCN (International Union for Conservation of Nature and Natural Resources) dengan kode Ref.57073 sejak tahun 1996.

Ihan Batak berasal dari dari genus Neolissochilus.Ikan Batak yang dikenal secara umum di dunia perikanan dari genus Tor, memang tampilannya mirip dengan ‘ihan’ genus Neolissochilus, dan memang berasal dari keturunan yang sama yaitu Family Cyprinidae.

Genus Tor dijumpai di berbagai habitat aslinya di Indonesia seperti di Tanah Batak (Sumatera Utara), Sumatera Barat, Aceh, Jawa Barat, Jawa Tengah, Kalimantan, dan mungkin masih banyak ditemukan di daerah lainnya.

Baca Juga:  Serma Sarim Dampingi Warga Dalam Acara Lomba Verifikasi Posyandu Tingkat Nasional

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.