Kabul Hamonangan Situmorang resmi Jabat Ketua IPK Rokan Hulu

Rohul597 kali dibaca

Rokan Hulu, lintas10.com-Kepengurusan Dewan Pengurus Daerah II Ikatan Pemuda Karya Kabupaten Rokan Hulu Provinsi Riau resmi dikukuhkan langsung oleh Ketua DPD I IPK Riau Kasten Harianja.
Acara dilaksanakan di Hotel Sapadia Pasir Pengaraian Sabtu,(22/8/2020). Sore.

Pantauan awak media di lapangan, tampak hadir dalam pelantikan dan pengukuhan DPD II IPK Rohul Bupati Rokan Hulu, Sekda Rohul Abdul Haris anggota DPRD Rohul S. Lumban Gaol, Kapolres Rohul diwakili oleh Kapolsek Rambah Iptu P. Simatupang, serta pejabat daerah lainnya. Selain para petinggi daerah, juga tampak Ketua DPD I IPK Provinsi Riau, Ketua DPD Kota Pekanbaru, DPD II Kampar, Bengkalis, Kuansing, Inhil, Rohil, Siak, Inhu, Pelalawan, PAC Khusus dan kader-kader Ranting.

Setelah pembacaan Surat Keputusan pelantikan dan pengukuhan DPD II IPK Rohul selesai di tandai dengan penyerahan Panji-panji IPK. Dan diharapkan kedepannya, IPK DPD II Rohul dapat bersinergi membangun negeri dan menciptakan suasana aman dan tentram di bumi negeri Seribu Suluk.

Ketua DPD II IPK Rohul, Kabul Hamonangan Situmorang usai pelantikan menyatakan bahwa DPD II IPK Rohul selaku organisasi masyarakat yang peduli dengan kemajuan masyarakat dan pemerintah daerah, siap bersinergi dengan pemerintah. Salah satunya adalah ikut berpartisipasi dalam menjaga Kondisi bumi experience Negeri Seribu Suluk agar selalu aman dan Kondusif.

Selain itu salah satu yang menjadi program kerja utama DPD II IPK Rohul ialah berjalan bersama Pemerintah Rokan Hulu dalam membangun Rohul menjadi Kabupaten yang lebih maju dan bermarwah.

“IPK adalah organisasi pemuda yang berkarya. Disinilah wadah bagi para pemuda untuk berkarya, terutama ikut serta bersama pemerintah dalam membangun Rohul,” kata Kabul Hamonangan Situmorang.

Baca Juga:  Camat Tambusai Utara Apresiasi Mahasiswa KUKERTA ikut Sosialisasi Wabah COVID-19

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.