Jumat Berkah, Polsek Aruta Bantu Sembako Untuk Warga Terdampak Banjir

Pangkalan Bun, lintas10.com– Polsek Arut Utara (Aruta) jajaran Polres Kotawaringin Barat (Kobar), Polda Kalteng terus menggalakkan kegiatan Jumat Berkah dengan berbagi sembako.

Pembagian sembako yang dilakukan pada Jumat (30/10/2020) pukul 15.00 WIB oleh Kapolres Kobar AKBP Devi Firmansyah melalui Kapolsek Aruta Ipda Rahis Fadillillah bersama personel dan babinsa tersebut menyasar pada warga terdampak banjir di Kelurahan Pangkut, Kecamatan Aruta, Kabupaten Kobar, Propinsi Kalteng.

“Banjir yang merendam sebagian besar Kelurahan Pangkut ini sangat berdampak kepada masyarakat, dimana akses jalan dan aktifitas ekenomi harus terhenti karena tergenang air,” kata Rahis di sela pembagian paket sembako.

Selain itu, sebagai wujud pengayoman kepada warganya, Rahis mengantar langsung bantuan sembako berupa beras itu ke rumah-rumah warga (door to door). Dia juga ingin melihat langsung kondisi para warga yang terdampak banjir dan layak menerima bantuan.

“Saya antar langsung ke rumah-rumah warga. Sekaligus melihat kondisi warga dampak banjir yang layak menerima bantuan,” katanya.

Dia mengungkapkan Jumat Berkah ini sejak lama dilakukan oleh Polres Kobar khususnya dan makin diintensifkan sejak wabah Covid-19 serta banjir sebagai bentuk kepedulian Polri kepada masyarakat. (AT-humaspolreskbr).

Baca Juga:  Atas Pengaduan LSM KPFI - RI Mensetneg Republik Indonesia Surati Bupati Siak

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.