Jelang HUT Polwan Ke-72, Sie Propam Polres Pekalongan Kota Gelar Gaktiblin Polwan

Kota Pekalingan, lintas10.com- Polres Pekalongan Kota Jelang HUT Polwan ke 72 pada 1 September esok, seluruh anggota Polisi Wanita (Polwan) Polres Pekalongan Kota menjalani pemeriksaan penegakan, ketertiban dan kedisiplinan (Gaktibplin) yang dilaksanakan oleh Sie Propam Polres Pekalongan kota, Senin (31/8/2020)

Pagi tadi setelah apel jam pimpinan, Kasie Propam IPTU Safrowi,SH pimpin langsung Kegiatan pemeriksaan kepada Polwan diiikuti oleh 27 Polwan dari jumlah keseluruhan 28 Polwan yang ada di Polres Pekalongan kota.

Kegiatan dilaksanakan dihalaman Mapolres dilanjutkan
“Pemeriksaan dan pengecekan dilakukan dalam rangka menjelang HUT Polwan ke 72 pada 1 September esok,” kata senior Polwan Polres Pekalongan Kota Iptu Rita Ariani,SH yang menjabat sebagai Kaurmintu Sat Lantas Polres Pekalongan Kota

Iptu Rita menambahkan, bahwa Gaktibplin dalam rangka HUT Polwan ke 72 bertujuan untuk mengecek kesiapan anggota mulai dari surat surat jati diri atau identitas diri, sikap tampang serta kediplinan anggota sekaligus mengetahui jumlah dan keberadaan personel Polwan yang selalu siap siaga dalan menjalankan tugasnya.

“Gaktiblin pagi ini, diikuti 27 Polwan dari 28 jumlah keseluruhan Polwan yang ada di Polres Pekalongan kota Satu tidak hadir karena sedang menjalani Isolasi mandiri selesai Prolat,” imbuhnya.

Dalam pemeriksaan ini, Kasie Propam bersama anggota dan didampingi oleh senior Polwan secara bergilir melakukan pemeriksaan. Satu persatu Polwan dicek kelengkapannnya. Mulai dari Kartu Tanda Anggota ( KTA), Kartu Tanda Penduduk ( KTP), Surat Ijin Mengemudi (SIM) dan Surat Tanda Nomor Kendaraan ( STNK).
Selain itu juga seragam polisi (gampol) yang dikenakan, sikap tampang meliputi kerapian pakaian, panjang rambut yang sesuai ketentuan serta penggunaan make up yang wajar.

Baca Juga:  Harmoni di Perbatasan RI-PNG, Kitorang Basudara Damai Itu Indah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.