Jalin Keharmonisan, Kapolsek Kembangan Sambangi Ketua MUI Kecamatan Kembangan

Lintas Jabodetabek200 kali dibaca

Jakarta, Lintas10.com – Sesuai dengan program dan atensi Kapolres Metro Jakarta Barat, Kombes Pol Hengki Haryadi SIK MH agar Polri selalu dekat dengan masyarakat.

Maka dari itu, demi terwujud nyata menjalin silaturahmi dan keharmonisan dengan Tokoh Agama dan Tokoh Masyarakat, Kapolsek Kembangan, Polres Metro Jakarta Barat, Kompol Egman Adnan SH beserta jajaran menyambangi kediaman tokoh agama sekaligus Ketua MUI Kecamatan Kembangan H Lukman Hakim SAg, Kamis (27/9/18) malam.

Kapolsek Kembangan Kompol Egman Adnan SH menerangkan, selain bersilaturahmi, juga menyampaikan pesan Kamtibmas kepada tokoh agama agar ikut aktif untuk menjaga Kamtibmas, sehingga tercipta suasana yang kondusif menjelang Pemilu Presiden dan Legislatif tahun 2019.

Serta menghimbau agar tidak mudah terpengaruh dan mencegah merebaknya berita Hoax atau bohong yang beredar di media sosial yang dapat merusak persatuan dan kesatuan bangsa yang selama ini sudah terbina dengan baik.

“Polri dan Tokoh Agama akan semakin kompak, sehingga terjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di tengah masyarakat,” terang Egman.

Pada kesempatan yang sama, Ketua MUI Kecamatan Kembangan, H. Lukman Hakim SAg mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kapolsek Kembangan beserta jajaran, sehingga terciptanya kerjasama yang dapat membangun sinergritas yang kuat demi mempertahankan NKRI.

“Saya selaku Ketua MUI Kecamatan Kembangan bersifat netral, tidak berpihak secara politik, serta tidak akan memengaruhi kelompok ataupun basis massa manapun, dan berharap silaturahmi Polri dan Tokoh Agama dapat terjalin terus, karena persaudaraan diatas segalanya,” katanya.

Editor : Benz

Baca Juga:  Peran Strategis Topografi Angkatan Darat, Sumber Data Intel Tempur

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses