Humanika: Menjaga Soliditas Polri, Tito Harus Pertahankan Komjen Pol Budi Gunawan

Top Ten332 kali dibaca
Lintas10.com, Jakarta- Pasca ditunjuknya Komjen Pol Tito Karnavian sebagai Calon Tunggal Kapolri dan sudah lolos Tes dan Proper Tes di DPR RI, Sekretaris Jenderal Himpunan Masyarakat Untuk Kemanusiaan dan Keadilan (Humanika) Syaroni menilai Komjen Pol Tito Karnavian ingin mempertimbangkan keseimbangan di tubuh Polri, dengan mempertahankan Budi Gunawan sebagai Wakapolri.

 

“Tito benar-benar ingin mempertimbangkan keseimbangan di tubuh Polri, dengan mempertahankan Komjen Pol Budi Gunawan tetap sebagai Wakapolri. Sebagaimana diketahui pengajuan Tito sebagai Kapolri sempat mengguncang internal Polri terutama dikaitkan dengan masalah dikotomi antara Senior dan Junior,” kata Syaroni kepada wartawan melalui siaran pers, Minggu (3/7/2016).

Menurutnya, dengan mempertahankan Budi Gunawan sebagai Wakapolri, berarti kelompok Jenderal Senior masih memiliki tempat di pucuk pimpinan Polri dan masih menjadi solid.

 

“Dengan demikian perdebatan Senior dan Junior otomatis gugur dengan sendirinya. Keduanya tinggal mengintensifkan komunikasi agar terjalin kesepahaman dalam memimpin Polri ke depan,” pungkasnya. (Sumber bedanews.com)

Baca Juga:  Penanaman Padi 5 Ribu Hektar Diharapkan Mampu Bangkitkan Swasembada Pangan Nasional

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.