Hari Juang TNI AD, Satgas Pamtas 641 Gelar Karya Bhakti di Wilayah Perbatasan

Lintas Jabodetabek203 kali dibaca

Sanggau, LINTAS10.COM – Masih rangkaian Hari Juang TNI AD, Pos Lubuk Tengah, Satgas Pamtas RI-Malaysia Yonif Raider 641/Beruang melaksanakan kegiatan Karya Bhakti, di Dusun Lubuk Tengah, Desa Lubuk Sabuk, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau.

Kegitan karya bhakti kali ini melaksanakan pembersihan sekitar rumah ibadah Gereja Santo Yosep dan pengecoran jembatan menuju pemakaman muslim Dusun Lubuk Tengah serta merapikan jalan menuju Desa.

Dansatgas Pamtas Yonif Raider 641/Bru, Letkol Inf. Kukuh Suharwiyono mengatakan, mendukung dan bangga terhadap prajurit yang berada di Pos Lubuk Tengah karena telah mendedikasikan dan mau membantu masyarakat dalam pelaksanaan kegiatan Karya Bhakti tersebut, karena dengan adanya partisipasi dan kegiatan yang positif tentunya akan membangun komunikasi dan hubungan yang baik dengan masyarakat sekitar.

“Karya bhakti seperti ini dilakukan bukan hanya moment tertentu, kita akan lakukan karya bhakti sepanjang tahun,” kata Dansatgas.

Selain itu, Bapak Agung Kirma selaku Kepala Dusun Lubuk Tengah dan masyarakat Lubuk Sabuk mengucapkan banyak terima kasih kepada Satgas yang telah setia membantu warga untuk bergotongroyong membersihkan sarana umum, tempat ibadah dan membantu dalam pengecoran jembatan.

Sumber: Pendam XII/Tpr
Editor: Benz

Baca Juga:  Puskesad Tandatangani Pakta Zona Integritas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.